PALOPO-AMBARNEWS.COM || Dalam upaya memastikan kondisi tempat tinggal personel tetap layak dan tertata dengan baik, Wakapolres Palopo Kompol Morens Dannari, S.Sos., M.Si. didampingi oleh Kabag SDM, Kabag Log, dan Kasi Propam melaksanakan pengecekan langsung ke asrama polisi pada Jumat (7/11/2025).
Kegiatan ini dilakukan sebagai bentuk perhatian pimpinan terhadap kesejahteraan anggota, sekaligus memastikan fasilitas yang disediakan oleh institusi dapat dimanfaatkan dengan baik dan sesuai peruntukannya.
Dalam peninjauan tersebut, Wakapolres bersama rombongan menyusuri beberapa blok asrama dan melihat kondisi bangunan, kebersihan lingkungan, serta kelengkapan fasilitas pendukung di masing-masing unit.
Ia juga berdialog dengan personel yang masih menempati asrama untuk mendengar langsung masukan serta kebutuhan yang mungkin diperlukan.
Dari hasil pemantauan, Kompol Morens Dannari menegaskan pentingnya menjaga kebersihan, ketertiban, serta rasa memiliki terhadap lingkungan tempat tinggal.
“Asrama ini bukan hanya tempat tinggal, tetapi juga cerminan kedisiplinan dan tanggung jawab sebagai anggota Polri. Karena itu, saya mengingatkan agar setiap penghuni senantiasa menjaga kebersihan, kerapian, serta memperhatikan kondisi lingkungan sekitarnya,” ujar Wakapolres.
Lebih lanjut, ia juga memberikan arahan kepada Bagian Logistik (Bag Log) untuk melakukan pendataan secara rinci terhadap jumlah unit asrama yang belum dihuni maupun yang membutuhkan perbaikan, agar dapat dijadikan bahan evaluasi dan perencanaan perawatan ke depan.
Sementara itu, Kabag Log Polres Palopo menambahkan bahwa pihaknya siap menindaklanjuti arahan pimpinan dengan melakukan pengecekan administratif dan fisik secara berkala, guna memastikan seluruh fasilitas asrama berada dalam kondisi baik dan tertata rapi.
Dengan adanya kegiatan ini, diharapkan seluruh personel Polres Palopo yang menempati asrama dapat lebih peduli terhadap lingkungan tempat tinggalnya serta turut menjaga nama baik institusi melalui sikap hidup yang tertib, bersih, dan disiplin.



