Mamuju ambarnews.com–Pemerintah Provinsi Sulawesi Barat terus mendorong penguatan keterbukaan informasi publik melalui optimalisasi pengelolaan website resmi perangkat daerah. Pada pekan pertama pelaksanaan monitoring website OPD, Dinas Komunikasi, Informatika, Persandian, dan Statistik (Diskominfo) Sulbar mencatat tren positif meningkatnya keaktifan OPD dalam mempublikasikan program dan kegiatan.
Kepala Dinas Kominfo Sulbar, Muhammad Ridwan Djafar, mengapresiasi respons dan keaktifan sejumlah organisasi perangkat daerah (OPD) yang secara konsisten mengekspose pemberitaan terkait program dan capaian kinerja masing-masing melalui website resmi.
Menurut Ridwan, keaktifan OPD dalam mengelola dan mengisi konten informasi tidak hanya berdampak pada peningkatan kualitas Sistem Pemerintahan Berbasis Elektronik (SPBE), tetapi juga menjadi salah satu indikator pendukung dalam penilaian Tambahan Penghasilan Pegawai (TPP). Hal ini menunjukkan bahwa peran kehumasan OPD memiliki nilai strategis dalam mendukung kinerja birokrasi secara menyeluruh.
“Website OPD bukan sekadar etalase informasi, tetapi instrumen penting untuk memastikan program pemerintah tersampaikan secara terbuka, akurat, dan berkelanjutan kepada masyarakat,” ujar Ridwan.
Ia menegaskan, langkah ini sejalan dengan arahan Gubernur Sulbar Suhardi Duka yang menekankan pentingnya memaksimalkan peran kehumasan OPD dalam menyosialisasikan program pancadaya yang menjadi prioritas pembangunan daerah. Publikasi yang aktif dan terstruktur dinilai mampu membangun kepercayaan publik terhadap pemerintah daerah.
Inisiatif penguatan pengelolaan website OPD juga merupakan bagian dari program integrasi kanal informasi Dinas Kominfo Pemprov Sulbar. Melalui desain website yang terintegrasi, informasi dari seluruh OPD diarahkan menjadi satu pintu layanan informasi publik yang mudah diakses dan menjadi referensi utama masyarakat.
Langkah ini sejalan dengan misi Gubernur Sulbar Suhardi Duka dan Wakil Gubernur Salim S Mengga, yakni memperkuat tata kelola pemerintahan yang baik dan akuntabel, serta mewujudkan pelayanan dasar yang berkualitas bagi seluruh masyarakat.
Ridwan berharap, ke depan seluruh OPD semakin konsisten memperbarui konten informasi, tidak hanya dari sisi kuantitas pemberitaan, tetapi juga kualitas narasi yang informatif, edukatif, dan berorientasi pada manfaat nyata bagi masyarakat. Dengan demikian, website OPD benar-benar berfungsi sebagai sarana komunikasi publik yang kredibel dan berdaya guna. adv/andibunga



