LUWU UTARA-AMBARNEWS.COM || Bupati Luwu Utara (Lutra), Andi Abdullah Rahim, menyerahkan Surat Keputusan (SK) Pensiun kepada 26 Pegawai Negeri Sipil (PNS) yang memasuki masa purna bakti. SK pensiun ini berlaku Terhitung Mulai Tanggal (TMT) 1 Januari 2026.
Yang menarik, penyerahan SK pensiun ini dilaksanakan pada momentum malam tutup tahun yang digelar di Halaman Rumah Jabatan Bupati, Rabu (31/12/2025). Bupati Andi Rahim menyebutkan, penyerahan SK sebagai bentuk apresiasi tertinggi atas dedikasi serta pengabdian aparatur negara selama puluhan tahun.
“Masa pensiun ini bukanlah akhir dari sebuah pengabdian kita selama ini, melainkan sebuah fase transisi untuk kembali berkontribusi di tengah-tengah kehidupan masyarakat dengan cara yang berbeda,” ucap Bupati Andi Rahim.
“Terima kasih sebesar-besarnya atas segala dedikasi, loyalitas, serta kerja keras kita semua. Apa yang dicapai pemerintah daerah selama ini, tidak terlepas dari tetesan keringat dan pemikiran yang telah saudara berikan selama menjadi bagian dari birokrasi kita,” terangnya.
Diketahui, penyerahan SK yang dilakukan tepat waktu ini dalam rangka untuk memastikan para pensiunan segera mengakses hak-haknya, seperti Tabungan Hari Tua (THT) dan gaji pensiun bulanan tanpa hambatan administrasi. BKPSDM Luwu Utara berkomitmen memberikan layanan prima kepada para ASN yang telah purna tugas.
Acara penyerahan SK yang berlangsung penuh khidmat ini dihadiri beberapa pejabat struktural, serta jajaran Forkopimda se-Luwu Utara. 26 penerima SK berasal dari berbagai instansi, mulai dari tenaga pendidik, penyuluh pertanian, hingga staf administratif lingkup Pemda Luwu Utara.
*Berikut 26 PNS Luwu Utara yang menerima SK Pensiun TMT 1 Januari 2026*
1. Ir. Alauddin Sukri, M.Si. (Kepala DPMPTSP)
2. Nurhayati, S.Sos. (Kelurahan Bone)
3. Drs. Ilham (Kabag Kesra)
4. Abdul Wahid, S.AN (Kantor Kecamatan Malbar)
5. Drs. Ketut Sugianto (Kantor Kecamatan Sultan)
6. Dalfiah, S.AN (DP3AP2KB)
7. Sandang, S.Pd. (SMPN 4 Malbar)
8. Suci Hariani, S.Pd.SD. (SDN 160 Mulyorejo II)
9. Suriana, S.Pd.SD. (SDN 235 Minna)
10. Sulaeman, S.Pd. (SDN 126 Mappedeceng)
11. Kasmawati Kaharuddin, S.Pd.SD. (SDN 178 Cappasolo)
12. Amiruddin, A.Sg. (SMPN 5 Baebunta)
13. Saribulan, S.Pd.SD. (SDN 070 Palupallang)
14. Suprapto, S.P. (Dinas Pertanian)
15. Rusniah (SDN 098 Matoto)
16. Sanariah Mussu, S.Pd. (SMPN 1 Malbar)
17. Ni Ketut Suvitri, S.Pd.AUD. (TK Ganesha Sukamaju)
18. Sunarti, S.Pd.SD. (SD 156 Wonosari)
19. Natalis Bentang, S.P. (Dinas Pertanian)
20. Musyono (SD 132 Cendana Putih II)
21. Ilham, S.AN. (Dinas Perhubungan)
22. Nasir Muin (Dinas Perhubungan)
23. Ramli (Sekretariat DPRD)
24. Yahya (Kantor Kecamatan Mappedeceng)
25. Sitti Ruhaya (Kantor Kecamatan Baebunta)
26. Burhan (DPUTRPKP2)



