Nias Utara

Bupati Nias Utara Lantik 12 Pejabat Pimpinan Tinggi Pratama

122
×

Bupati Nias Utara Lantik 12 Pejabat Pimpinan Tinggi Pratama

Sebarkan artikel ini

NIAS UTARA-AMBARNEWS.COM || Bupati Nias Utara, Amizaro Waruwu, melantik 12 pejabat Pimpinan Tinggi (JPT) Pratama di Lingkungan Pemerintah Kabupaten Nias Utara. Pelantikan ini dihadiri oleh Bupati dan Wakil Bupati Nias Utara, Ketua DPRD Kab. Nias Utara, Sekda Kab. Nias Utara, Staf Ahli Bupati, Asisten Setda, Kepala Perangkat Daerah, Kabag Lingkup Setda, Rohaniawan, dan keluarga pejabat yang dilantik. Jumat  30 Januari 2026

Dalam sambutannya, Ketua DPRD Kab. Nias Utara, Yaaman Telaumbanua, menyampaikan selamat kepada pejabat yang dilantik dan berharap mereka dapat menjalankan tugas dengan profesional dan solid. “Pelantikan sebagai Kepala Perangkat Daerah merupakan mandat dan amanah, oleh karena itu kami berharap agar kinerja dan sinergitas dalam penyelenggaraan Pemerintahan semakin solid, profesional, dan nyata di tengah-tengah masyarakat,” ujarnya.

Wakil Bupati Nias Utara, Yusman Zega, juga menyampaikan selamat dan berharap pejabat yang dilantik dapat menerima kepercayaan ini dengan baik dan menjalankan tugas dengan kreatif dan efisien. “Pelantikan hari ini bukan hanya seremonial, tetapi merupakan bagian dalam rangka memperkuat struktur organisasi pemerintah dalam meningkatkan kualitas pelayanan kepada masyarakat di Kabupaten Nias Utara,” katanya.

Berikut daftar pejabat yang dilantik:

1. Cardan Syarif Nazara, SH., M.H – Asisten Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat

2. Peringatan Hulu, S.Pd., M.Pd – Sekretaris Dewan Perwakilan Rakyat Daerah Kab. Nias Utara

3. Meiterima Hulu, S.Pd., M.M – Kepala Dinas Pendidikan

4. Yurman Waruwu, S.Kep., Ns., M.Kep., – Kepala Dinas Kesehatan

5. Hadiran Zega, S.Pd – Kepala Satuan Pamong Praja

6. Sihasan Hulu, S.Pd., M.M – Kepala Dinas Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak, Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana

7. Salomon Omasio Gea, S.O., M.A.P. – Kepala Dinas Ketahanan Pangan dan Pertanian

8. Sukemi Harefa, S.E., M.I.P – Kepala Dinas Lingkungan Hidup

9. Yasozisokhi Zai, S.Pd., M.M – Kepala Dinas Perhubungan

10. Ya’aro Nazara, SE, MM – Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika

11. Hasambua Harefa, S.Pd., M.M – Kepala Dinas Pariwisata dan Kebudayaan

12. Yamotani Baeha – Kepala Badan Pengelolaan Keuangan dan Pendapatan Daerah

Bupati Nias Utara berharap para pejabat yang dilantik dapat menjalankan tugas dengan baik dan amanah. “Kami berharap agar Kepala Perangkat Daerah yang telah dilantik dapat menerima kepercayaan ini dengan baik serta dapat beradaptasi di tempat kerja yang baru dan dapat melaksanakan tugas-tugas dengan kreatif, cepat, dan efisien,” ujarnya.

(Darmawan Zalukhu)