Mamuju,Ambarnews.com - Biro Hukum Sekretariat Daerah Provinsi Sulawesi Barat melaksanakan Family Gathering di Pantai Tapandullu, Kecamatan Simboro, Mamuju, Sabtu (20/7/2024).

Plt.Kepala Biro Hukum Sekretariat Daerah Provinsi Sulawesi Barat (Setda Sulbar) Nuryani mengatakan, kegiatan ini diharapkan dapat meningkatkan sinergitas dalam mencapai tujuan organisasi. 

“Ini untuk menambah semangat kita dalam melaksanakan kegiatan tugas pokok dan fungsi kita selaku pegawai di Biro Hukum Sekretariat Daerah Provinsi Sulawesi Barat. Kita merupakan satu kesatuan dalam wadah Organisasi Perangkat Daerah (OPD) Biro Hukum bersama-sama menjalankan kegiatan kita selama satu tahun ke depan,” katanya saat membuka acara Family Gathering.

Nuryani mengungkapkan,  hal ini dilakukan agar pegawai Biro Hukum Setda Provinsi Sulawesi Barat bisa saling memberikan pengertian dan satu pemahaman dalam mencapai tujuan organisasi.

“Bekerjalah sesuai amanah yang telah dititipkan Allah SWT, agar apapun yang kita kerjakan selama ini sesuai aturan menjadi barokah,” harapnya.

Lebih lanjut Nuryani mengajak para pegawai untuk lebih menjaga kekompakan, solidaritas, sinergi dan harmonisasi dalam melaksanakan tugas pokok dan fungsi sebagaimana tema Family Gathering.

Kegiatan berlangsung mulai pagi sampai sore dengan berbagai aktivitas lomba.

Senada dengan itu, Muhammad Asri sebagai Ketua Pelaksana Family Gathering menjelaskan, "Berbagai games kita lakukan seperti, game mencari keluarga, game biro hukum, game stafet sarung, game tebak kata, game stafet bola, dan game bola ke dalam keranjang, semua lomba ini punya filosofi dituntut ketenangan, kesabaran, keikhlasan, kecepatan, dalam melakukan pekerjaan."

Kegiatan itu  juga menghadirkan beberapa pejabat yang pernah bertugas selaku kepala Biro Hukum baik yang defenitif maupun pelaksana tugas, diantaranya Staf Ahli Bidang Hukum dan Politik Djamilah, sekaligus menutup langsung acara ini.

Djamilah menyampaikan apresiasi acara yang berlangsung secara meriah itu, dan bersyukur pernah menjadi bagian dari keluarga besar Biro Hukum. 

"Agar solidaritas dan kekompakan serta kebersamaan dapat terjalin semakin erat dan tahun yang akan datang kegiatan ini dapat lebih meriah lagi," sebut Djamilah. (Andib)