Lampung Timur,Ambarnews.com - Kepala Kantor Kemenag Lamtim, H. Indrajaya,S.Ag.,M.A.P mendampingi Bupati Drs. H. M. Dawam Raharjdo, M.Si melepas keberangkatan Calon Jamaah Haji Kloter 30 JKG Gelombang kedua di Islamik Center, Sukadana (24 Mei 2024)


Hadir dalam acara tersebut Bupati Lampung Lampung Timur Drs. H. Muhammad Dawam Raharjo, M.Si, Wakil Bupati Lampung Timur H. Azwar Hadi, SE,.M.Si, Ketua DPRD Kabupaten, Forkompimda, Para Asisten, Staf Ahli,Kepala Dinas, Kepala Badan dan Kepala Bagian Pemerintah Kabupaten Lampung Timur, Ibu Ketua Tim Penggerak PKK Kabupaten Lampung Timur Ibu Yusbariyah Dawam Raharjo, Kajari, Kapolres, Komandan Kodim 0429, Ketua Pengadilan Negeri Sukadana, dan Ketua Pengadilan Agama.


Bupati dalam sambutannya Kita ketahui, bahwa pelaksanaan Ibadah Haji diikuti oleh jutaan orang, dalam waktu dan ditempat yang sama, dengan jama’ah dari berbagai penjuru dunia, yang memiliki latar belakang budaya berbeda. 


Untuk itu, saya sampaikan kepada seluruh Jama’ah Calon Haji Kabupaten Lampung Timur, agar selalu disiplin. Sebab kemampuan fisik yang kuat, tanpa disiplin tidak ada artinya, begitupun sebaliknya. Patuhilah petunjuk dan arahan yang telah disampaikan,baik oleh ketua kloter, ketua rombongan atau ketua regu, maupun pembimbing yang ditetapkan oleh pemerintah. 


Selanjutnya, selalu untuk menjaga kesehatan dengan sebaik-baiknya agar tetap bugar, sehingga dapat melaksanakan seluruh rangkaian ibadah Haji sesuai ketentuan yang telah ditetapkan. 


Hal tersebut penting dilakukan, karena cuaca di Arab Saudi sangat berbeda dengan di Indonesia, yang sewaktu-waktu bisa berubah dengan drastis. Pergunakan waktu istirahat dengan sebaik-baiknya dan periksakan kesehatan kepada tim medis yang ada,"ujar Dawam".


Indrajaya dalam laporannya menyampaikan Kloter 30 berjumlah 393 Jamaah dengan rincian 385 Jamaah regular masing-masing 216 laki-laki dan 177 perempuan, sakit 1 perempuan dengan didampingi 3 orang PHD Provinsi dan Kabupaten dan 5 orang TPHI. 


Kloter 30 JKG merupakan Jamaah Haji Gelombang kedua yang akan langsung menuju Mekkah untuk menunggu pelaksanaan armuzna atau puncak dari rangkaian ibadah Haji. Jamaah Haji Kloter 30 JKG asal Lampung Timur akan diterima oleh PPIH Embarkasi Bandar Lampung pada pukul 07.00 dan selanjutnya akan dilaksanakan pemeriksaan kesehatan dan dokumen jamaah. 


Calon Jamaah Haji tertua atas Nama Bapak Marsi Mursid Imam Usia 93 Tahun asal Desa Adirejo Kecamatan Jabung tergabung dalam kloter 30 yang diberangkatkan pada saat ini. Calon Jamaah Haji termuda atas nama M Ulil Absor Syaifuddin Usia 19 Tahun asal Desa Purworejo Kecamatan Pasir Sakti tergabung dalam kloter 30 yang diberangkatkan pada tangal 24 Mei 2024 ini, "ungkap Indra dalam laporannya". (IMAN N)